
Hari panen merupakan momen yang ditunggu-tunggu. Para petani di Kampung Kajasbo, Kabupaten Biak Numfor, tengah dilanda kebahagian setelah mendapat hasil panen yang baik. Mereka berhasil memperoleh 100 kg umbi basah hasil budidaya bawang merah (true shallot seed/TSS) varietas Lokananta. Umbi yang diperoleh pun memiliki kualitas super. Selain petani dan masyarakat setempat, kegiatan panen bawang merah ini pun turut dihadiri oleh Bupati Biak Numfor, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Kabupaten Biak Numfor, dan Kepala Dispenda. Kebahagiaan para petani pun semakin bertambah ketika hasil panen yang mereka peroleh langsung dibeli oleh sang bupati.
Keberhasilan petani bawang merah adalah bukti nyata bahwa Biak Numfor memiliki banyak petani yang kompeten untuk memajukan industri pertanian lokal. Di bawah pendampingan Yayasan Bina Tani Sejahtera (YBTS), para petani terus meningkatkan kemampuan mereka untuk mengembangkan lahan dan memperoleh hasil panen dengan kualitas memuaskan. Harapannya, kesuksesan ini dapat mendorong semangat lebih banyak petani di Papua untuk terus meningkatkan kegiatan budidaya sayuran di lahan yang mereka kelola.
Pencapaian para petani tidak lepas dari peran berbagai pihak yang berkomitmen untuk mendukung kegiatan pertanian di Papua. Mari kita terus tingkatkan semangat dan perjuangan kita dalam membangun pertanian di Indonesia. Dengan kolaborasi dari seluruh kelompok dan lembaga, ketahanan pangan bukanlah sesuatu yang mustahil untuk dicapai.